Bulutangkis Indonesia Peduli Palu Donggala



Assalamu'alaikum.
Apa kabar semua? Semoga sehat selalu penuh cinta, rezeki berkah berlimpah ya. Saat ini kita sudah di penghujung tahun, tak kurang dari 2 bulan kita sudah memasuki tahun baru semoga kita semua selalu dalam lindunganNYA. Masih dalam ingatan kita semua bahwa belum lama Indonesia dirundung duka yang sangat mendalam. Pada Akhir September 2018 lalu Gempa Bumi dan Tsunami menimpa wilayah Sulawesi Tengah yaitu Palu Donggala.


Bencana yang cukup dasyat itu sudah meluluhlantahkan tanah, bangunan dan saudara kita disana. Saya sendiri melihat sudah membuat hati saya teriris karena saking dasyatnya bencana tersebut apalagi mereka yang mengalaminya secara langsung. Seluruh Indonesia berduka, bencana ini juga menyita perhatian dunia , negara-negara tetangga pun berdatangan. Semua seolah bahu-membahu membantu korban bencana yang dasyat tesebut.

Para perusahaan, komunitas-komunitas bahu membahu mengadakan penggalangan dana untuk para korban tak terkecuali Komunitas Bulutangkis Indonesia ( KBI ) bekerjasama dengan Yayasan Buddha Tsu Chi Indonesia  yang beberapa waktu lalu mengadakan penggalangan dana untuk meringankan para korban.


Bertempat di Grand Indonesia penggalangan dana pun dilaksanakan. Dengan tema " Bulutangkis Indonesia Peduli Palu Donggalan " penggalangan dana , lelang amal dan eksebisi ini sukses berjalan dengan sangat meriah, saya pun bangga berada diantara mereka yang peduli Palu Donggala. 

Tepat jam 12 siang saya sudah sampai Fountain Atrium , West Mall Grand Indonesia. Acara yang berlangsung pukul 1 siang ini sudah banyak dipenuhi para pengunjung yang ingin melihat langsung acara ini dan juga tentunya para Atlet Bulutangkis Indonesia juga. 

Yups,, para pebulutangkis Indonesia hadir disini seperti Jonathan Cristie, Anthony Sinisuka Ginting, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi, Liliana Natsir, Greysia Polii, Hendra setiawan dan mohammad Ahsan. Para atlet ini melelang barang-barang kesayangannya seperti Jersey dan raket mereka yang pernah mereka pakai dalam mengharumkan nama bangsa.

Kalau melihat nama-nama para atlet diatas tentunya kita sudah pada kenal ya, dan pasti kalian juga masih ingat bagaimana mereka berlaga di Asian Games beberapa waktu lalu yang membuat kita greget dan bangga dengan perjuangan mereka.

Namun tak hanya para atlet muda saja yang hadir, para legenda bulutangkis Indonesia atau atlet senior juga turut hadir diacara penggalangan dana kali ini seperti  Christian Hadinata, Heriyanto, Eddy Hartono, Rosiana, Carmelita, Helen Paokie, Suzie Ogeh, Imelda Wiguna, Merry Halim, Hariyanto, Arbi, lius Pongoh dan Yuni Kartika. Mereka hadir turut mendukung dalam acara penggalana kali ini.



Untuk penggalangan dana ini tidak hanya barang para atlet saja yang dilelang tapi juga dijualnya kaos-kaos yang bertanda tangan para Atlet yang uang hasil jualnya akan dimasukan ke penggalangan dana. Untuk kaos yang bertanda tangan di jual dengan harga Rp 500. 000 dan kaos yang tidak bertandatangan dijual dengan harga Rp 200.000 . 

Sebelum acara pelelangan kami semua yang hadir dihibur oleh penampilan para atlet yang menunjukkan kebolehannya di tengah lapangan. Yups ,, ada lapangan bulu tangkis di tengah atrium kemarin. Atlet yang turut bertanding yaitu Jojo, Ginting, Butet, Kevin, Gresy dan Marcus. Mereka semua menunjukan kebolehan mereka di lapangan hijau, pengunjung yang hadir di buat heboh dan teriakan demi teriakan pun tak terelekan,, pokoknya rame banget deh hehe.



Setelah pertandingan antar atlet diadakan lah acara puncaknya yaitu pelelangan barang-barang kesayangan para atlet. Pada acara pelelangan tak hanya dari masyarakat umum saja yang hadr tapi juga ada beberapa artis ibukota turut serta seperti Inul daratista, Abde Slank dan lainya. 

Di sela acara pelelangan saya juga sempat mewawancarai Butet atau Liliana Natsir, beliau memberi tanggapan bahwa tujuan kami para atlet ini ingin membantu meringankan beban para korban bencara Palu Donggala dan harapan juga disampaikan bahwa korban bencana bisa cepat bangkit seperti semula. Butet sendiri menyumbang Jersey dan Raket yang pernah ia pakai saat bertanding berjuang mengharumkan Indonesia.

Acara pelelangan 




Nah ini dia acara pelelangan yang cukup seru, para pengunjung dan undangan pun berlomba-lomba mendapatkan barang kesayangan para atlet Bulutangkis. Tau kan JOjo atau Jonathan Christy nah barang milik Jojo yaitu Jerseynya itu dengan lelang tertinggi Rp 200 juta barang tersebut ditawar oleh Inul Daratisna,, keren banget kan ?.

Lalu Jersey milik Kevin sanjaya nilai lelangnya yaitu Rp 150 juta dan jatuh oleh perwakilan dari Astra dan disusul oleh barang-barang lainya yang habis di lelang. Total lelang barang para atlet ini cukup besar ya nilainya yaitu RP 2, 148 miliar lho. Dasyat banget memang ya mereka yang membeli ini tidak hanya dapat memiliki barang kesayangan para atlet tetapi juga turut membantu korban bencana Palu Donggala.



Dana pelelangan yang terkumpul berencana membangun 3000 rumah bagi korban bencana Palu Donggala. Seperti kata Hariyanto arbi sang legenda Bulutangkis Indonesia yang juga menjadi Ketua Komunitas Bulutangkis Indonesia menyatakan " Dengan adanya tempat tinggal yang dilengkapi sarana olahraga ini, diharapkan bisa sedikit meringankan beban para korban bencana dan mengembalikan keceriaan masyarakay seperti sebelum bencana itu terjadi". 

Perwakilan dari Komite Yayasan buddha Tsu Chi Indonesia , Hong Tjhin menyambut baik langkah KBI dalam membangun Palu dan Donggala  pasca bencana selaras dengan tujuan Yayasan Buddha Tsu Chi yang ingin membangun komplek perumahan dan akan disertai fasilitas umum seperti sekolah dan klinik, serta gedung serbaguna yang dapat di fungsikan sebagai gelanggang olahraga. 

Untuk mewujudkan tujuannya tersebut Yayasan Buddha Tsu Chi Indonesia juga melakukan penggalangan dana kepada masyarakat umum, komunitas dan institusi pendidikan hingga pusat perbelanjaan. Untuk target pembangunannya akan dimulai pada bulan Januari 2019 dengan estimasi penyelesaian 1 tahun. 

Semoga saja ya semua tujuan untuk membantu meringankan beban para korban Palu dan Donggala bisa secepatnya ya sehingga merek bisa bangkit kembali dan luka trauma pun juga bisa terobati dengan bantuan -bantuan ini. 


23 komentar

  1. wah, hasil lelangnya dapat banyak ya. wow, total hasil lelang 2M lebih. semoga bermanfaat utk monolong saudara2 kita yg lagi kesusahan

    BalasHapus
  2. salfok sama Jojo buset deh jersey-nya 200 juta dan mba Inul nawarnya ga kira2 semoga dananya bisa disalurkan aamiin

    BalasHapus
  3. Semog berkah mba dan semoga Palu segera pulih kembali. The power of Jojo ku juga mau jersey nya Jojo yang udah ditanda tangani hehehe

    BalasHapus
  4. Wih Amel ketemu Jojo. Semua phak ikut membantu supaya Palu bangkit lagi ya termasuk pebulutangkis yg ikut menyumbangkan dananya

    BalasHapus
  5. Wah ada atlet favoritku. Semoga dengan adanya acara ini bisa membantu para warga Palu dan Donggala agar segera bangkit kembali dan sembuh dari trauma.

    BalasHapus
  6. Kalau gak salah pernah tau ini dr media. Atlet bulutangkis Indonesia emang keren2, selain berprestasi jg punya jiwa charity yg tinggi, terlebih Jojo, idola mamah muda haha. Moga duka Palu segera berlalu ya mbak.

    BalasHapus
  7. Keren semua yang berpartisipasi dalam acara lelang ini ya Mel. Semoga dananya dapat dimanfaatkan untuk para korban bencana alam di Palu Donggala.

    BalasHapus
  8. Masih membekas di benak soal Palu Donggala yang kebetulan ada tante di sana, walaupun cukup jauh dari titik pusat gempa, beliau tetap mengungsi di gunung bersama warga

    BalasHapus
  9. Semakin banyak kegiatan positif seperti ini semakin meningkatkan rasa empati kita semua, semoga masyarakat Palu Dongala segera pulih pasca bencana

    BalasHapus
  10. Wow Inul pake jersey Jojo. Eh dipajang aja deh. Semoga berkah ya bantuan untuk para korban gempa Dan tsunami di Palu.

    BalasHapus
  11. Ya Allah~
    Semoga rejekinya berkah karena tujuannya adalah membantu saudara yang sedang terkena bencana.

    BalasHapus
  12. Semoga dananya tersalur kepada yang berhak menerima.
    Terkadang bencana membuat rasa nasionalis kita membuncah ya.
    Semangat membantu menular di mana-mana.

    BalasHapus
  13. Wah Alhamdulillah ya banyak terkumpul, mudah2an bermanfaat bagi yg membutuhkan ya..

    BalasHapus
  14. Niat baik untuk kebaikan, alhamdulillah terkumpul banyak ya Mbak Amel. Semoga bermanfaat untuk saudara-saudara kita di Palu Donggala. Aamiin.

    BalasHapus
  15. Aku nonton nih acara ini di berita tv waktu itu

    BalasHapus
  16. Semoga membawa kebaikan dan keberkahan bantuan yg diberikan inj

    BalasHapus
  17. Luar biasa masih banyak yang peduli dengan daerah terdampak bencana yaa..

    BalasHapus
  18. semoga segala seSUATU yang dilakukan daapat membawa manfaat utk orang banyak

    BalasHapus
  19. Keren nih konsepnya. Semoga banyak bantuan yg bisa tersalurkan ke palu & donggala melalui program ini yaa.. Aaak jojooooo :)))

    BalasHapus
  20. Badminton memang paling top kekompakannya kalau soal charity
    Salut sama orang-orang yang ikut andil dalam program ini

    BalasHapus
  21. Wah ada Jojo. Keren ih charitynya Badminton. Olahraga harusnya juga membawa spirit untuk kemanusiaan ya

    BalasHapus
  22. Alhamdulillah ya kepedulian terhadap saudara kita yang sedang tertimpa bencana muncul dari berbagai pihak, termasuk dari para atlet bulutangkis.

    BalasHapus
  23. Mulia sekali ya hati para atlit badminton itu. Mereka rela melelang barang pribadi mereka untuk membantu saudara2 kita yg tertimpa musibah

    BalasHapus

Hallo, mohon tidak komentar dengan link hidup ya 😉