Cara Memakai Deodorant Pria Yang Benar



Bau badan salah satu hal yang saya tidak suka dari saya sendiri maupun  orang lain. Sadar atau tidak sadar bau itu mengganggu banget untuk semua dan kadang banyak yang sadar pula kalau orang tersebut bau badan. Memang ya setiap manusia itu memiliki bau badan tersendiri atau khas lah istilahnya tapi untuk mengatasi bau badan yang terlalu mengganggu itu bisa lho kita minimalisir sendiri.


Untuk perempuan sih ya sebagian besar mementingkan kebersihan dan wangi tubuhnya tapi bagaimana dengan pria? Ehmm,, jujur saja beberapa pria yang saya temui dan sharing banyak sekali alasan kenapa sih mereka ga sadar kalau mereka ada sedikit bau badan, misalnya pemakaian parfume yang sedikit atau berlebihan itu kadang juga membuat bau tidak enak lho. Jadi makanya jangan heran kalau banyak wanita yang menjauh.

Lalu alasan pria selanjutnya yaitu malas pakai deodorant atau pemakaian deodorant yang tidak tepat. Yups pemakaian deodorant yang tidak tepat ini menimbulkan banyak masalah seperti badan terasa bau atau baju menjadi kuning dan rusak.

Tapi tahu ga sih kalau masalah seperti itu tidak akan terjaki kalau kita tahu cara pemakaian deodorant yang tepat dan benar. Memang meski terlihat sepele namun cara memakai deodorant dengan benar itu cukup penting agar manfaat deodorant tersebut bertahan lebih lama dan begini lho cara memakai deodorant yang benar. 

Cara memakai Deodorant Pria Agar Tidak Menimbulkan Masalah : 

  • Pakai Deodorant Setelah Mandi 
Yups pertama adalah sebelum memakai deodoran harus mandi terlebih dahulu . Fungsi mandi sebelum memakai deodorant adalah untuk membersihkan sisa-sisa bakteri yanga da diketiak. Nah jika kita pakai deodoran sebelum mandi maka sisa bakteri dan deodorant tercampur dan akan menimbulkan bau. Mandilah dua kali sehari di pagi hari dan selesai beraktivitas untuk menghilangkan bau badan.
  • Keringkan Badan Sebelum Memakai Deodorant
Hal yang kedua adalah keringkan badan setelah mandi terutama bagian ketiak dan pastikan benar-benar kering atau lembab. Jika kita memakai deodorant tapi ketiak tidak kering atau lembab maka akan menimbulkan bau dan deodorant sendiri tidak akan bekerja dengan baik.
  • Aplikasikan dengan Benar dan Sesuai Jenis Deodorant
Dipasaran deodorant sendiri terdapat 2 jeni yaitu yang roll on dan spray. Meski jenisnya berbeda manfaat deodorant tersebut memiliki manfaat yang sama yaitu dapat menjadi solusi untuk kulit tidak rata akibat bercukur dan juga kulit ketiak yang gelap. cara menggunakan deodoran roll on pasti sudah tahu donk dan kalau penggunaan spray dengan cara mengocok terlebih dahulu  kemudian semprotkan ke ketiak dengan jarak 15 cm. 
  • Tunggu Deodorant Sebelum Memakai Baju
Nah ini dia yang suka salah, biasanya selepas pakai deodorant kita langsung pakai baju ya, justru kalau langsung dipakai dan tidak menunggu sampai kering maka deodorant yang kita pakai kini akan menimbulkan noda kuning di baju putih dan deodorant pria dapat menimbulkan noda putih di baju hitam pada ketiaknya. Ada produk deodorant pria yang tidak meninggalkan noda yaitu Nivea Men Invisible Black & White lho.


Bagaimana sudah paham kan cara pengaplikasikan deodorant yang benar? . Deodorant sendiri untuk pria itu banyak macamnya terutama produk Nivea Men yang bisa kamu pilih. Kalau ayah saya sih suka pakai Nivea Men Deep Segar & Kering karena wanginya lebih segar dan bertahan hingga 48 jam. Deodorant ini juga anti-bakteri dan mengandung Black Charcoal.

Yups sekian dulu buat para pria diluar sana yang ingin bebas bau badan dengan cara mudah mandi dan pakai deodorant yang benar ya. Kalau wangi ga hanya kita saja yang nyaman tapi semua didekat kita pasti akan nyaman hehe.


1 komentar

  1. Aduh pantesan masih suka bau meski pake deodoran, ternyata salah banget cara pakenya.... wkwk

    BalasHapus

Hallo, mohon tidak komentar dengan link hidup ya 😉